masakan indonesia
kesehatan

3 Ide Menarik Menu Bekal Sekolah Anak-Anak

Memberikan bekal untuk kesekolah bagi anak akan lebih bermanfaat daripada memberinya uang jajan. Karena tidak semua jajanan di sekolah akan terjamin kebersihan juga kesehatannya.

Jika anda bingung, anda membuka website nestle, dimana terdapat berbagai resep masakan Indonesia yang sehat dan penuh gizi, tentunya cocok untuk bekal anak sekolah. Tidak hanya sehat, para ibu juga dituntut untuk berkreasi terhadapa makanan yang dihidangkan supaya anak mau menyantapnya. Berikut ini ada beberapa ide bekal untuk anak sekolah, diantaranya:

masakan indonesia
masakan indonesia
  • Onigiri

Dari namanya sajs sudah unik, hal inilah yang akan menjadi daya tarik anak untuk menyukai makanannya. Onigiri ini merupakan makanan yang dikreasikan dengan berbagai bentuk lucu seperti tokoh kartun, wajah hewan dan lain sebagainya. Saat ini banyak perabot rumah tangga untuk membentuk nasi atau makanan menjadi berbagai bentuk seperti wajah hewan, mobil dan lain sebagainya. Namun jika anda belum punya, bisa membentuk nasi kepal menjadi segitiga ditambahkan dengan nori untuk menyelimuti nasi. Untuk lauknya anda bisa membuat ikan tepung goreng, beberapa tumisan sayuran seperti brokoli, wortel dna lain sebagainya. atur semenarik mungkin agar anak menyukainya.

  • Omurice

Menu yang satu ini merupakan olahan nasi yang dibalut dengan omelet atau telur dadar. Agar kandungan gizinya tetap seimbang anda bisa menambahkan sayuran seperti wortel, buncis, brokoli dan lain sebagainya ke dalam omelet. Caranya dnegan menaruh nasi yang masih hangat di atas omelet, kemudian gulung. Anda juga bisa menambahkan sosis atau daging sebagai sumber proteinnya. Agar tampilannya lebih cantik, tambahkan juga selada, tomat, kacang polong dan lain sebagainya.

  • Roti sandwich

Menu yang satu ini merupakan menu yang paling mudah dibuat. Cukup dengan mengisi roti dengan daging atau telur, sayuran hijau seperti selada, tomat, keju. Bisa juga ditambah saos mayonaise agar lebih nikmat.

Itulah beberapa ide menarik untuk bekal anak sekolah. Cobalah kunjungi situs sahabat nestle yang menyediakan berbagai resep masakan Indonesia sebagai bahan referensi bekal sekolah anak anda.

Comments Off on 3 Ide Menarik Menu Bekal Sekolah Anak-Anak