Biaya asuransi mobil
Asuransi

Cara Memilih Biaya Asuransi Mobil yang Bagus

Biaya Asuransi Mobil – Buat Anda yang baru saja memiliki mobil baru, perlu sekali membekali kendaran Anda dengan yang namanya asuransi mobil. Namun, dapat dimengerti sekali jika bisa jadi Anda adalah orang yang masih awam untuk memilih biaya asuransi mobil yang aman, terpercaya, sekaligus menguntungkan. Saat ini, pilihan biaya asuransi mobil sangat beragam ditawarkan oleh berbagai perusahaan jasa asuransi. Tak ketinggalan pula dengan asuransi terbaik milik Adira Finance, Autocillin.

Biaya asuransi mobil

Sebagai awalnya, Anda harus mengenali bahwa asuransi mobil sendiri dibagi menjadi dua jenis, yaitu:

1. Asuransi All Risk

Dikenal juga dengan asuransi comprehensive atau keseluruhan. Jenis asuransi ini memberikan perlindungan menyeluruh yang meliputi kerusakan mobil, pencurian, kebanjiran, maupun kecelakaan. Anda akan mendapatkan mobil pengganti saat mobil Anda diharuskan untuk dibawa ke bengkel. Anda dapat memilih jenis asuransi ini jika mobil Anda memiliki umur 0-10 tahun.

2. Asuransi Total Loss Only (TLO)

Jenis asuransi ini berkaitan dengan perlindungan yang apabila terjadi kehilangan total saja. Dalam artian, akibat kerusakan atau pencurian. Biaya penggantiannya adalah sama atau lebih dari 75% harga mobil Anda. Cocok untuk asuransi mobil Anda yang berusia 10-15 tahun.

Asuransi jenis All Risk tentu saja memiliki nilai premi yang lebih tinggi dari TLO. Karena memang, jaminan perlindungannya lebih comprehensive.

Tips dasar memilih Biaya asuransi mobil

Anda merasa buta dan awam menentukan asuransi mobil yang tepat, untuk kendaraan baru Anda? Coba simak panduan dasarnya, berikut ini:

  1. Tidak terkecoh dengan premi yang kelewat murah. Anda bisa melakukan beberapa survey melalui testimoni para pelanggan asuransi tersebut. Bandingkan ratio kepuasan pelanggan dengan tingkat komplainnya.
  2. Tanyakan kepada agen asuransi Anda, mengenai detail paket asuransi yang ditawarkan. Pastikan Anda benar-benar mengetahui apa saja yang menjadi hak Anda saat Anda membeli paket asuransi tersebut.
  3. Perhatikan jaringan bengkel mitra yang berafiliasi dengan perusahaan asuransi Anda. Hal ini akan memudahkan Anda kelak, jika terjadi keadaan gawat darurat berkenaan dengan kendaraan Anda.
  4. Cari tahu tentang ragam fasilitas yang akan Anda dapatkan. Seperti misalnya, mobil derek, montir, ambulan, hotline service, dan sebagainya. Dengan begitu, Anda tidak akan seperti membeli kucing dalam karung. Anda bisa mengetahui dengan jelas, bantuan apa saja yang akan diterima saat terjadi kerusakan, kecelakaan, ataupun kehilangan kendaraan Anda.

Nah, mudah ‘kan. Jika Anda masih ragu – ragu dalam memutuskan memilih biaya asuransi mobil yang paling aman dan menguntungkan, tak ada salahnya kalau Anda mendaratkan pilihan pada Autocillin. Sebagai penyedia asuransi kendaraan terbaik di tanah air, Autocillin memiliki komitmen untuk menjadi perusahaan asuransi yang terpercaya dan banyak memberikan kemudahan untuk konsumennya.

Comments Off on Cara Memilih Biaya Asuransi Mobil yang Bagus