Universitas Jurusan DKV
pendidikan

Yuk Belajar di Universitas Jurusan DKV

Bingung mau pilih jurusan? Coba deh universitas jurusan DKV. Iya jurusan DKV atau desain komunikasi bisnis mungkin masih belum begitu familiar bagi Anda, dan tak jarang juga banyak yang menyamakan jurusan desain komunikasi visual dengan desain grafis ataupun bidang-bidang desain yang lain.

Iya sekilas memang DKV hampir sama dengan berbagai jurusan desain lainnya, namun sebenarnya jurusan desain komunikasi visual tidak sama dengan desain grafis. Perlu diketahui bahwasannya desain komunikasi visual merupakan cabang ilmu desain yang memungkinkan Anda untuk belajar tentang berbagai konsep komunikasi serta ungkapan kreatif, teknik dan juga media yakni dengan memanfaatkan berbagai elemen visual dan juga rupa guna menyampaikan pesan dengan tujuan tertentu.

Universitas Jurusan DKV
                                                                           Universitas Jurusan DKV

Tujuan tersebut dapat meliputi informasi maupun sugesti untuk mempengaruhi pikiran orang lain. Nah dalam hal ini desain komunikasi visual tentunya tidak hanya berpegang pada ilmu desain saja, melainkan juga menggabungkannya dengan berbagai cabang ilmu yang lain seperti psikologi, komunikasi, dan juga seni rupa. Jadi untuk Anda yang masih bingung dengan desain komunikasi visual, maka dapat disimpulkan bahwa desain komunikasi visual merupakan hal campuran antara berbagai ilmu yang mana ilmu desain adalah sebagai dasarnya.

Dalam jurusan desain komunikasi visual Anda akan mempelajari dasar-dasar ilmu desain mulai dari tipografi, menggambar, fotografi, sejarah desain, ilustrasi, dan masih banyak lainnya. Selain itu Anda juga akan mempelajari tentang berbagai ilmu yang lainnya mulai dari ilmu komunikasi dasar, bahasa rupa, psikologi komunikasi, serta berbagai cabang ilmu yang lainnya dengan dasar adalah ilmu desain.

Pada umumnya, jurusan ilmu komunikasi visual dibagi menjadi tiga bidang yakni visual periklanan, komunikasi grafis, serta komunikasi multimedia. Pada bidang visual periklanan Anda akan belajar tentang tata kelola bisnis periklanan, visual branding, dan masih banyak yang lainnya. Sedangkan pada bidang komunikasi grafis Anda akan belajar tentang desain grafis tingkat lanjut, perspektif desain grafis, dan lainnya.

Serta dalam bidang komunikasi multimedia Anda akan belajar tentang videografi, visual multimedia tingkat lanjut, dan masih banyak lainnya. Nah bagi Anda yang ingin belajar di universitas jurusan DKV, pastikan ke IDS aja.

Comments Off on Yuk Belajar di Universitas Jurusan DKV