perkembangan bayi
kesehatan

3 Trimester Perkembangan Bayi dalam Kandungan

Setiap Bunda yang sedang Hamil pasti terdapat perubahan setiap minggunya. Menurut bidan Sela bidan di Bandung bahwa tahapan perkembangan bayi dalam kandungan umumnya dibagi ke dalam beberapa trimester atau tahapan. Maka dari itu, Bunda harus mengenali pokok-pokok perkembangan janin Bunda supaya semakin mudah mendeteksi apabila terdapat kelainan atau gangguan pada kehamilan Bunda.

Pertumbuhan dan juga perkembangan janin dalam kandungan dimulai setelah pembuahan terjadi. Pembuahan sendiri umumnya baru terjadi dua minggu setelah tanggal menstruasi terakhir Bunda dimulai. Berikut ini perkembangan janin dalam kandungan dari minggu ke minggu yang harus Bunda pahami.

Trimester 1

Trimester 1 dimulai pada kehamilan memasuki minggu ketiga, seiring telur yang sudah dibuahi berkembang, sebuah kantung embrio dan plasenta juga ikut terbentuk. Sel darah terbentuk dan ratusan sel lainnya ikut berkembang, Kemudian sirkulasi darah juga dimulai.

perkembangan bayi
                                             perkembangan bayi

Ketika perkembangan janin berada di akhir bulan pertama, janin sudah berukuran sepanjang 0,6 cm, lebih kecil dari butiran kacang hijau. Selanjutnya pada usia kehamilan di minggu keenam, wajah dengan lingkaran besar untuk mata, hidung, mulut, telinga serta rahang bawah dan tenggorokan sudah mulai terbentuk.

Trimester 2

Perkembangan bayi saat memasuki trimester kedua kehamilan, resiko keguguran akan ikut menurun karena kandungan Bunda sudah semakin kuat dan berkembang dengan maksimal. Berat bayi dalam kandungan bisa mencapai 40 gram dengan panjang mencapai kurang lebih 8-9 cm.

Ketika minggu ke 14-15, indera perasanya juga mulai terbentuk dengan maksimal dan janin tersebut sudah mulai bisa mendeteksi cahaya serta jenis kelamin bisa di ketahui ketika di USG.

Trimester 3

Masa-masa akhir kehamilan ini bisa disebut dengan trimester ketiga, disini berat janin bisa mencapai 1 kg dengan otot dan paru-paru yang makin berkembang dengan sempurna. Kepalanya terus berkembang untuk mengikuti perkembangan sel saraf di otaknya. Kulitnya yang keriput menjadi semakin halus akibat lemak tubuhnya yang terus bertambah dengan maksimal.

Janin tersebut juga sudah bisa berkedip, menumbuhkan bulu mata, kuku, dan rambut lebih lebat. Ketika masuk trimester akhir ini bayi akan lebih banyak menambah berat badannya, sehingga secara keseluruhan bisa mencapai sekitar 3 kg dengan panjang kurang lebih 48 cm.

Bunda jangan khawatir apabila melewatkan prediksi tanggal persalinan Bunda. Hal ini merupakan hal yang umum terjadi. Akan tetapi, Bunda mungkin harus melalui prosedur induksi apabila usia kehamilan sudah mencapai minggu ke 42. Diskusikanlah bersama dokter mengenai prosedur persalinan yang aman dan sesuai dengan kondisi kehamilan Bunda.

Comments Off on 3 Trimester Perkembangan Bayi dalam Kandungan