Sekolah Video Editing
pendidikan

Manfaat Mengikuti Sekolah Video Editing di IDS

Dalam sebuah sekolah atau kelas kursus video editing, biasanya para siswa akan belajar mengenai pengetahuan dasar dalam video editing, proses editing, cara menggunakan software video editing, dan lain sebagainya. 

Mengapa kita harus mengikuti sekolah video editing? Perlu anda ketahui bahwa kursus atau pelatihan video editing memiliki banyak manfaat, terutama di era digital seperti sekarang. Beberapa manfaat yang akan dapatkan dengan mengikuti kursus video editing ini antara lain:

Sekolah Video Editing
Sekolah Video Editing

1. Bisa membuat media promosi yang menarik

Dengan keahlian video editing, anda bisa membuat media promosi yang menarik untuk memasarkan produk anda. Selain itu, anda juga bisa menawarkan keahlian anda untuk mempromosikan produk dari perusahaan lain. Menggunakan video sebagai media promosi atau iklan tentu akan lebih menarik dan efektif dibanding media cetak seperti brosur.  

Jika anda beruntung, mungkin akan ada sebuah perusahaan atau stasiun televisi yang tertarik untuk merekrut anda. Hal itu bukan tidak mungkin terjadi, terutama jika mengingat bahwa sebuah stasiun televisi memang sering membutuhkan keahlian seorang video editor.

2. Bisa dijadikan profesi utama atau sampingan

Keahlian anda dalam video editing bisa menjadi profesi utama atau sampingan, anda bisa menawarkan jasa video editing anda untuk membuat media promosi produk, media pembelajaran, bahkan media kampanye. Selain itu, anda juga bisa mengajukan lamaran sebagai seorang video editor kepada sebuah perusahaan dengan menyertakan sertifikat pelatihan anda.

3. Lebih mudah dalam mengembangkan channel

Anda tentu tidak asing lagi dengan platform video online yang disebut Youtube, platform video yang satu ini memang sangat popular saat ini. Banyak sekali Youtuber yang meraih kesuksesan dan menjadi terkenal melalui channel Youtube mereka, bahkan para artis pun tidak sedikit yang lebih memilih untuk menjadi seorang Youtuber.

Jika anda sudah memiliki skill editing yang mumpuni, tentu akan lebih mudah bagi anda untuk membuat dan mengembangkan channe Youtube anda sendiri. Dengan berkembangnya channel anda, bukan tidak mungkin anda akan mampu meraih kesuksesan seperti para Youtuber yang lebih dulu terkenal.

Salah satu institut pendidikan yang membuka sekolah video editing adalah International Design School (IDS). Institut ini sendiri adalah sebuah institut pendidikan yang bergerak di bidang visual communication, institut ini sendiri merupakan sebuah institut pendidikan berskala internasional yang terletak di Jakarta.

Pengetahuan dan keahlian yang diajarkan di International Design School atau IDS ini sangat beragam, di antaranya:

  1. Pengetahuan dasar tentang video editing
  2. Pengetahuan terkait peran dari seorang video editor
  3. Cara menggunakan software atau program video editing
  4. Proses assembling, audio editing, video editing, color correction dan grading. 
  5. Keahlian meng-edit video dokumenter dan komersial

Untuk informasi lebih lanjut tentang apa saja materi dan keahlian yang akan anda pelajari di sekolah video editing, anda bisa langsung mengunjungi laman resmi IDS di sini atau hubungi 0811 1777 009. 

Comments Off on Manfaat Mengikuti Sekolah Video Editing di IDS