Teknologi Tepat Guna
Teknologi

Teknologi Tepat Guna Inovasi Pertanian

Prinsip dari Teknologi Tepat Guna merupakan prinsip pemanfaatan teknologi padat karya, yang memiliki ciri khas yang kental, ramah lingkungan, hemat energi, dan bersekala kecil dan sesuai dengan keadaan sosial dan budaya masyarakat lokal serta mengandug unsur lokalitas yang kental.

Teknologi ini di kembangkan sebagai upaya jalan keluar teknologi yang beda dari yang lain yang pada umumnya mengabaikan beberapa indikator yang telah di sebutkan diatas, terutama pada lokalitas dan lingkungan, bahkan semakin hari teknologi semakin kiat mengalami kemajuan yang pesat yang bersifat mekanis dimana manusia memiliki peranan kecil di dalamnya.

Teknologi Tepat Guna atau ( TTG ) dalambidang pertanian memang banyak sekali, dari mulai tenknologi penggarapan tanah, sampai pemupukan, salahsatu contohnya yaitu Akuaponik, teknik pertanian moderen ini sedang menjadi trend global di dunia pertanian dan perikanan. Sebenarnya akuaponik ini telah ada selama ber abad-abad silam, hanya saja peng aplikasian nya menjadi lebih aplikatif dan belum merata sesuai dengan wilayah, yang artinya bisa di terapkan dimana saja oleh semua orang.

Teknologi Tepat Guna
Teknologi Tepat Guna

Akuaponik tidak seperti arus utama teknologi pertanian dan perikanan yang masih meninggalkan limbah dan polusi, teknologi ini bisa dibilan 0 % polusi karena sistem bekerja dengan siklus re sirkulasi sehingga sangat ramah lingkungan. Pearwatannya pun dibilang tidak rumit, sistem ini bisa bekerja sendiri ketika semua sistem tel di atur secara benar.

Sistem akuaponik juga mempunyai keunggulan dalam ukuran lahan yang digunakan dengan hasil yang maksimal, untuk lahan 1 x 1 meter saja akuaponik bisa memanen aneka jenis sayuran dan buah di tambah ikan sekurang nya 100 ekor.

Keuntungan Teknologi Tepat Guna ini dengan tekonologi akuaponik yang bersifat ganda, yaitu berupa pangan sehat organik dan ikan bergizi tinggi karena akuaponik merupakan gabungan antara budidaya ikan atau akuakultur dan budidaya tanaman menggunakan media air atau Hidroponik.

Akuaponik bisa terus dikembangkan dengan penyesuaian lahan dan karakterisitik di berbagai wilayah yang berbeda. Penggunaan Teknologi Aku ponik ini sejatinya dapat kita aplikasikan di jaman serba modrn ini , pengaplikasiannya lebih gampang, dengan media yang bersih serta higienis, menjadikan teknologi yang padat karya dan 0 % polusi.

Comments Off on Teknologi Tepat Guna Inovasi Pertanian